
DUTANARASI.COM – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, ajak pemuda untuk lebih kreatif dan bijak bermedia sosial.
Hal ini di sampaikan dalam sambutannya yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah, Sunggono pada saat pembukaan Festival Kreativitas Pemuda Ramadhan (FKPR) Ke-2 Tahun 2025 di Komplek Pendopo Bupati, Rabu (12/3/2025).
Ia menyampaikan apresiasi Kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) atas terselenggaranya festival itu, yang mewadahi pemuda untuk menyalurkan bakat dan mempererat silaturahmi.
“Saya berharap pemuda-pemudi Kutai Kartanegara bisa memanfaatkan festival ini dengan baik, berpartisipasi aktif dalam kegiatan yang positif, dan membawa perubahan bagi lingkungan sekitar,” ujarnya.
Menurutnya, FKPR bukan hanya ajang kreativitas, tetapi juga momen refleksi di bulan Ramadhan untuk meningkatkan amal ibadah dan memberikan manfaat bagi masyarakat.
Ia menyoroti tantangan era digital yang dapat memengaruhi pemuda, terutama dalam aspek keagamaan, dengan arus informasi yang begitu cepat, ia mengingatkan pentingnya memilah sumber yang terpercaya agar tidak terpapar ajaran yang menyesatkan.
“Literasi digital berbasis nilai keagamaan menjadi sangat penting agar generasi muda tetap berada di jalur yang benar dan tidak mudah terpengaruh informasi yang keliru,” tegasnya.
Edi juga mengajak seluruh peserta untuk berkompetisi dengan semangat kebersamaan dan kreativitas, dengan harapan festival itu menjadi pengalaman berharga yang dapat memperkuat karakter dan kepedulian sosial para pemuda.
“Mari kita jadikan FKPR Ke-2 ini sebagai ajang mempererat ukhuwah Islamiyah, menumbuhkan semangat gotong royong, serta menyalurkan bakat dalam berbagai bidang, baik seni, budaya, maupun kegiatan sosial,” pungkasnya. (adv/Iam)